Kabel Straight

Kabel Straight Trought adalah kabel jaringan yang menggunakan kabel UTP untuk membuatnya, Kabel UTP akan  dipilin sesuai dengan urutan warna dan dimasukan kedalam konektor kemudian di krimping agar bisa terkunci dengan konektor. kabel ini memiliki urutan yang sama antara ujung kabel satu dengan ujung kabel lainnya. Sehingga ketika melakukan krimping kabel untuk membuat kabel straight maka harus memperhatikan dulu ujung kabel lainnya karena harus menyamakan urutan yang ada pada ujung kabel satunya.

Fungsi Kabel Straight Trought dalam Jaringan Komputer

kabel Straight berfungsi untuk menghubungkan dua perangkat yang memiliki fungsi dan peran yang berbeda. Kabel ini memang kabel yang paling sering digunakan dalam jaringan komputer. Adapun fungsi kabel straight dalam jaringan adalah sebagai berikut:

  • Menghubungkan router dengan switch
  • Menghubngkan router dengan komputer
  • Menghubungkan switch dengan komputer
  • Menghubungkan Komputer dengan Hub
  • Menghubungkan Router dengan Access point
  • Menghubungkan Switch dengan Access Point
  • Menghubungkan Modem dengan Switch, dll

Untuk dapat membuat kabel straight diperlukan urutan yang sama dari masing-masing ujung kabel dengan urutan sebagai berikut:

  1. Pin 1 --> Putih Orange
  2. Pin 2 --> Orange
  3. Pin 3 --> Putih hijau
  4. Pin 4 --> Biru
  5. Pin 5 --> Putih Biru
  6. Pin 6 --> Hijau
  7. Pin 7 --> Putih Coklat
  8. Pin 8 --> Coklat


Gambar : Kabel Stragiht


 Sumber : teorikomputer.com

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama