INTERNET

A. Internet

Internet (interconnected network) adalah jaringan yang saling berhubungan atau sistem jaringan komputer yang saling terhubung secara global dengan menggunakan paket protokol internet (TCP/IP) untuk menghubungkan perangkat di seluruh dunia. Ini adalah  jaringan yang terdiri dari jaringan privat, publik, akademik, bisnis, dan pemerintah lokal ke lingkup global, dihubungkan oleh beragam teknologi elektronik, nirkabel, dan jaringan optik. Internet membawa beragam sumber daya dan layanan informasi, seperti dokumen hiperteks yang saling terkait dan aplikasi World Wide Web (WWW), surat elektronik, telepon, dan berbagi berkas.

Asal usul Internet berasal dari penelitian yang ditugaskan oleh pemerintah federal Amerika Serikat pada tahun 1960-an untuk membangun komunikasi yang kuat dan toleran terhadap kesalahan dengan jaringan komputer.Jaringan prekursor utama, ARPANET, awalnya berfungsi sebagai tulang punggung untuk interkoneksi jaringan akademik dan militer regional pada 1980-an. Pendanaan National Science Foundation Network sebagai tulang punggung baru pada 1980-an, serta pendanaan swasta untuk ekstensi komersial lainnya, mendorong partisipasi dunia dalam pengembangan teknologi jaringan baru, dan penggabungan banyak jaringan.Keterkaitan jaringan komersial dan perusahaan pada awal 1990-an menandai dimulainya transisi ke internet modern, dan menghasilkan pertumbuhan eksponensial yang berkelanjutan ketika generasi komputer institusional, personal, dan seluler terhubung ke jaringan. Meskipun internet banyak digunakan oleh akademisi sejak 1980-an, komersialisasi memasukkan layanan dan teknologinya ke dalam hampir setiap aspek kehidupan modern

Internet tidak memiliki tata kelola terpusat tunggal dalam implementasi teknologi atau kebijakan untuk akses dan penggunaan, setiap jaringan konstituen menetapkan kebijakannya sendiri. Definisi melampaui batas dari dua ruang nama utama di Internet, ruang alamat Protokol Internet (alamat IP) dan Sistem Penamaan Domain (DNS), diarahkan oleh organisasi pengelola, Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN). Dasar-dasar teknis dan standardisasi protokol inti adalah kegiatan dari Internet Engineering Task Force (IETF), sebuah organisasi nirlaba dari para peserta internasional yang berafiliasi secara terbuka yang dapat diajak bekerjasama oleh siapa saja dengan kontribusi berkeahlian teknis. Pada November 2006, Internet dimasukkan ke dalam daftar New Seven Wonders dari USA Today.

B. JARINGAN KOMPUTER

Walaupun internet juga merupakan jaringan, namun untuk jaringan sendiri biasanya dikaitkan dengan jaringan komputer. Jaringan diartikan sebagai suatu sistem yang menghubungkan dua atau lebih perangkat agar bisa digunakan secara bersama-sama dalam lingkup yang kecil. Jaringan komputer biasanya terdiri dari banyak komputer dan perangkat jaringan lainnya yang disebut nodes. Jaringan komputer dapat terhubung baik dengan koneksi kabel atau nirkabel. Jaringan komputer sendiri diciptakan untuk bisa mengirim data dari transmitter ke receiver dengan akurat dan cepat. Dalam hal ini jaringan komputer erat kaitannya dengan komputer client dan komputer server. Jadi, jaringan komputer membantu perangkat Anda untuk bisa saling berkomunikasi satu sama lain. Selain itu jaringan komputer juga berperan dalam pengolahan dan pengumpulan data yang nantinya dapat diakses oleh perangkat komputer yang terhubung.

Seperti yang dibahas sebelumnya bahwa jaringan komputer hanya dapat menjangkau ruangan yang kecil. Oleh karena itu biasanya jaringan komputer diterapkan di perkantoran, lingkungan kampus dan pemerintahan. Jika Anda berniat untuk memperluas jaringan, hal tersebut masih bisa Anda lakukan dengan menghubungkannya ke perangkat jaringan tambahan seperti router, hub, switch dan bridge.

Apa yang Membedakan Jaringan dan Internet?

Pada kenyataannya, jaringan dan internet adalah dua hal yang berbeda. Walaupun prinsipnya sama-sama jaringan yang saling menghubungkan dan membuat berbagai perangkat dapat berkomunikasi satu sama lain, jaringan dan internet memiliki beberapa karakteristik sendiri. Berikut ulasannya :

1. Jangkauan Internet Lebih Luas

Internet memiliki jangkauan yang lebih luas dibandingkan jaringan. Jika internet adalah sekumpulan jaringan yang dapat menghubungkan Anda dengan siapa saja di seluruh dunia, hal tersebut bertolak belakang dengan jaringan. Jaringan biasanya hanya mampu menghubungkan dua perangkat atau lebih dalam cakupan area yang sempit.

2. Internet Bersifat Desentralisasi

Jika jaringan komputer mensyaratkan adanya jaringan client server untuk perangkat bisa terhubung, internet tidak memerlukannya. Sifat internet yang desentralisasi membuatnya bersifat bebas dan tidak ada satu orangpun yang dapat mengendalikannya.

3. Internet Sumber Informasi

Jaringan merupakan media perantara yang menghubungkan komputer satu dengan yang lain untuk bertukar informasi atau data. Sedangkan internet adalah sumber untuk mendapatkan informasi.

Jaringan dan Internet adalah dua komponen yang berbeda. Meskipun sama-sama jaringan, keduanya memiliki sifat dan karakteristik yang tidak sama.

Daftar Isi

Klassifikasi Jaringan Komputer

  1. Berdasarkan Jangkauan Geografis
  2. Berdasarkan peranan dan hubungan tiap komputer
    • Jaringan Client-Server
    • Jaringan Client Peer-to-peer
    • Jaringan Point to Point
    • Jaringan Point to Multi Point
  3. Berdasarkan media transmisi data
    • Jaringan Berkabel (Wired Network)
    • Jaringan Nirkabel(WI-FI)
  4. Topologi jaringan
  5. Perangkat - Perangkat Jaringan
  6. Internet Protokol (IP)
  7. DNS (Domain Name System)
  8. Jaringan Fiber Optik
  9. Jenis - Jenis Kabel Jaringan
  10. Konektor RJ4
  11. Diagram Istalasi Jaringan Lokal

Sumber: wikipedia.org, baktikominfo.id

Posting Komentar